oleh

Bupati Mura: Peranan Pers Sangat Penting dalam Kemajuan Daerah

 

Musirawas – RP- Pemkab Musi Rawas Provinsi Sumsel  memperngati  Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2018.

“Kita menyadari peranan Pers sangatlah penting dalam kemajuan suatu daerah. Dan diharapakan para wartawan mempublikasikan berita –berita yang baik dan balance atau berimbang, “kata Bupati Musirawas, H. Hendra Gunawan.

Dalam rangka memperingati HPN sekaligus  dua tahun kepemimpinan Bupati Musirawas H Hendra Gunawan bersama Wakil Bupati Hj Suwarti melalui Diskominfo Mura mengundang seluruh awak media yang bertugas diwilayah ini di Aula rumah dinas bupati, Senin malam Selasa (5/3/2018) .

Acara berlangsung khidmat dan berjalan dengan baik dibarengi canda gurau Bupati Hendra Gunawan bersama wartawan, bernyanyi bersama disela-sela penutupan acara.

Turut hadir Ketua PWI Kabupaten Musirawas, Kapolres Musirawas, Dandim Musirawas, dan sejumlah Kepala SKPD pemerintah setempat juga segenap pegawai kabupaten tersebut.

Dalam kesempatan tersebut, bupati mengucapkan selamat Hari Pers Nasional, semoga para jurnalis yg bertugas di Indonesia khususnya Musirawas semakin lebih profesional.

Dikatakannya, kunci kesuksesan semangat logo AK5 adalah dukungan dari semua pihak.

“Kepemimpinan kami telah memasuki tahun ke-2. Kami menyadari masih banyak beragam hal yang harus diperbaiki dan dibangun. Namun kami tetap berkeyakinan dengan dukungan baik jajaran ASN Pemkab Musi Rawas, TNI, Kepolisian, Kejaksaan, Kemenag serta instansi lainnya, serta dukungan dari Pemerintah Provinsi dan pusat.

Dan yang terpenting dukungan dari element masyarakat dan khususnya masyarakat Musi Rawas, maka Kabupaten Musi Rawas akan terus maju dan berkembang serta sejajar dengan daerah maju lainnya,” ujar Bupati Hendra Gunawan.

Selain itu, kata Bupati, dengan niat yang tulus, sabar dan iklas serta tetap memegang teguh semangat AK5, maka apa yang diharapkan dan dicita-citakan akan tercapai. “Musi Rawas dalam waktu sesingkat-singkatnya akan terlepas dari status tertinggal,”tegas bupati. (ali)

 

 



Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *