oleh

KBB Gelar Penyuluhan Insan Media, Penulisan Berita Perlu Perbaikan

BENGKULU, RP – Kantor Bahasa Bengkulu, menggelar Penyuluhan Bahasa Bagi insan media Massa se-Kota Bengkulu, bertempat di hotel nala side Kota Bengkulu. Selasa (17/7)

Dalam sambutannya Ketua PWI Zaky Antoni mengatakan, acara penyuluhan insan media massa perlu meliputi tingkat redaktur, editor maupun dari wartawan.

“Kami sangat mengharapkan untuk kedepan bukan hanya wartawan saja, melainkan dari redaktur, editor serta dari pihak lainnya.” katanya.

Lanjut Zaky Antoni menambahkan, penggunaan bahasa indonesia dalam penulisan berita, itu sebagai tolak ukur, karena sangat fatal jika dalam penulisan masih kurang baik.

“Penggunan bahasa memang menjadi tolak ukur, karena dalam penulisan berita sangat mempengaruhi para pembaca.” katanya.

Harapan, lanjut Zaky menjelaskan, kesalahan penulisan perlu diperbaiki seperti aspek penggunaan bahasa, enggel berita, serta tata letak kata serapan.

“Ya harapan kedepan semua wartawan bisa menulis dengan baik, guna mencerdaskan wartawan itu sendri maupun bagi pembaca.
(Ads)



Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *