oleh

DPRD Kepahiang Gelar Rapat Koordinasi Pemilu Damai 2024

ReferensiPublik.com – Kapolda Bengkulu, Irjen. Pol. Drs. Armed Wijaya, M.H., melakukan Rapat Koordinasi dalam rangka Pemilu Damai 2024, yang dilaksanakan di Villa Thania, Desa Baratwetan Kabupaten Kepahiang pada Selasa Malam, (29/08/2023).

Pada rapat koordinasi yang dihadiri FKPD, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama Kabupaten Kepahiang, Kapolda Bengkulu menanyakan kesiapan awal dan situasi di Kabupaten Kepahiang dalam menyambut Pemilu Tahun 2024.

Terhadap hal itu Bupati Kepahiang, Dr. Ir. Hidayattullah Sjahid, M.M., IPU menerangkan bahwa Kabupaten Kepahiang telah siap menyambut Pemilu 2024. Dia menjelaskan bahwa tahapan pelaksanaan Pemilu 2024 yang dilakukan KPU Kabupaten Kepahiang, hingga saat ini telah berjalan dengan baik dan lancar, sesuai aturan yang berlaku tanpa ada kendala yang berarti.

“Alhamdulillah terkait situasi dan kondisi Kabupaten Kepahiang menjelang Pemilu Tahun 2024 saat ini masih sangat kondusif. Hal itu juga dapat kita rasakan pada pelaksanaan Pemilu sebelumnya, dimana masyarakat Kabupaten Kepahiang sudah mampu melaksanakan pesta demokrasi dengan tertib dan damai. Semoga di Tahun 2024 ini dengan dukungan dari seluruh elemen masyarakat Pemilu di Kepahiang kembali berjalan dengan baik,” sampai Bupati Hidayat.

Wakil Ketua I DPRD, Andrian Defandra, S.E., M.Si berharap seluruh elemen di Kabupaten Kepahiang dapat terus berkoordinasi, dan bersama-sama terus mendukung setiap tahapan pelaksanaan Pemilu di Kabupaten Kepahiang hingga nantinya dapat berjalan dengan baik, tertib, lancar dan damai.

“Koordinasi dan kerjasama antar pemangku kepentingan menjadi kunci sukses pelaksanaan Pemilu Tahun 2024, terutama di saat kondisi keuangan Kabupaten Kepahiang yang saat ini tidak sedang baik-baik saja,” sampai Andrian Defandra, S.E., M.Si.

Terkait penyelenggaraan pemilu damai 2024 di Kabupaten Kepahiang, Wakil Ketua I DPRD mengatakan dirinya yakin dan percaya bahwa Polri dan TNI merupakan kunci utama dalam menjaga keamanan dan mengawal jalannya pemilu damai yang akan datang.

“Harapan kami Polri dan TNI tetap dapat menjaga netralitas demi mewujudkan pemilu yang berkualitas dan damai. Tentunya hal ini juga harus diterapkan oleh seluruh institusi atau lembaga yang telah diatur undang-undang sebagai pihak yang harus menjaga netralitas dalam pelaksanaan pemilu, termasuk ASN dalam jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Kepahiang,” ujar Andrian Defandra.

Hal itu diungkapkan Andrian Defandra sebagai langkah dalam menjaga integritas kompetisi politik dan melindungi kepentingan publik dalam pemilu 2024 di Kabupaten Kepahiang.

Terhadap penjelasan yang disampaikan peserta rapat koordinasi ini, Kapolda Bengkulu mengapresiasi kesiapan yang telah dilakukan lembaga penyelenggara pemilu dan Pemerintah Daerah Kabupaten Kepahiang. Dia berharap seluruh elemen termasuk Forum Kerukunan Antar Umat Beragama dapat terus berkoordinasi dan bekerjasama dalam mewujudkan kondusifitas pemilu 2024 hingga berjalan dengan tertib dan damai.

“Terhadap netralitas institusi Polri di jajaran Polda Bengkulu khususnya di Kabupaten Kepahiang, saya pastikan Polri akan tetap berintegritas menjaga netralitas serta mengawal pelaksanaan pemilu 2024 hingga dapat berjalan dengan damai,” ujar Kapolda Bengkulu, Irjen. Pol. Drs. Armed Wijaya, M.H.

Untuk diketahui rapat koordinasi ini juga dihadiri oleh unsur Forkopimda Kabupaten Kepahiang, KPU dan Bawaslu Kepahiang, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Tokoh Masyarakat, serta Kepala Badan, Kepala Kantor dan Kepala Dinas dalam lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kepahiang. (Ogi/Adv).



Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *