oleh

50 Event Sambut HUT Emas Provinsi Bengkulu

BENGKULU,RP – Menyambut Hari Ulang Tahun Emas Provinsi Bengkulu tahun 2018 Pemprov Bengkulu akan mengglar 50 Event guna memeriahkan agenda ini. Lima Puluh event ini sendiri telah di mulai sejak Februari 2018 diantaranya adalah Festival Kopi, Bengkulu Trithlon,  Festival Tabot, Bengkulu Expo, dan event semarak lainnya.

“Melalui event – event ini kita harapkan ke depan ini akan dapat merubah yang selama ini tidak dikenal menjadi dikenal baik tingkat regional maupun tingkat nasional,” jelas Sekretaris Daerah Provinsi Bengkulu Nopian Andusti saat memberikan arahan pada Penyerahan SK Gubernur Bengkulu No. P.110 Tahun 2018 Tentang Kalender Event 2018, Senin (19/3) bertempat di Ruang Pola Pemprov Bengkulu.

Dijelaskan Sekretaris Daerah Provinsi Bengkulu Nopian Andusti bahwa event – event ini diharapkan  dapat memperkenalkan Provinsi Bengkulu secara umum kepada masyarakat, baik di luar mapun didalam Provinsi Bengkulu.

Sehingga kedepan Provinsi Bengkulu akan lebih dikenal baik dari wilayahnya maupun hasil produk yang di hasilkan oleh Provinsi Bengkulu sendiri.

Untuk memperkenalkan Provinsi Bengkulu Sekdaprov Nopian Andusti menambahkan bahwa kepedulian serta partisipasi semua pihak sangat diharapkan oleh pemerintah Provinsi Bengkulu.

Terlebih kepada pihak perbankan untuk dapat berparisipasi secara aktif khusunya dalam mempromosikan dan memperkenalkan Provinsi Bengkulu.

“Mari kita sama – sama berkiprah, kita bersama – sama bergandeng tangan, untuk membangun Provinsi Bengkulu ini agar menjadi lebih baik kedepan,” harap Sekdaprov Nopian Andusti.

Pada kesempatan ini Sekdaprov Nopian Andusti juga sedikit menyoroti Kepala OPD yang tidak hadir dan mewakilkan utusan yang tidak bisa mengambil keputusan.

“Kita harapkan kedepan Kepala OPD ini mewakilkan utuslah yang kira – kira bisa mengambil keputusan dan memiliki informasi yang jelas dan tegas, jangan sampai rapat ini tidak membuahkan hasil apa – apa,” minta Sekdaprov Nopian Andusti.

Tampak hadir dalam agenda ini Kepala Biro Pemerintahan dan Kesra Setda Provinsi Bengkulu Rehal Ikmal, Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Bengkulu Endang Kurnia Saputra, Kepala OPD di lingkungan Pemprov Bengkulu, Pihak Perbankan, Asosiasi Travel Agent serta undangan lainya. (mc)



Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *