oleh

Lengkapi Persyaratan, Erwin Octavian-Gustianto Lakukan Tes Swab

ReferensiPublik.com –  Sebagai syarat wajib pendaftaran yang ditetapkan ole KPU, , Erwin Octavian-Gustianto (Yayan) melakukan tes swab di UPTD Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu, Jum’at pagi (4/9/2020). Hasilnya kedua pasangan muda ini dinyatakan negative dari pemeriksaan yang dilakukan Labkesda.

Mardiono Badry membenarkan hal ini. Mardiono mengatakan dengan hasil swab negative ini maka tidak ada halangan lagi pasangan bakal calon Bupati Seluma Erwin-Yayan untuk mendaftarkan diri ke KPU Seluma.

“Ya, Alhamdulillah tadi pak Erwin-Yayan sudah tes Swab di UPTD Labkesda, hasilnya negative,” ujar Mardiono, Jum’at (4/9/2020).

Mardiono mengatakan sesuai persyaratan yang diberikan KPU selaku penyelenggara pemilu, bahwa tes Swab ini sifatnya wajib dilakukan oleh semua pasangan calon yang akan maju dalam pilkada 2020 ini. Sehingga hal ini langsung dilakukan oleh pasangan Erwin-Yayan, yang hasilnya sangat memuaskan yakni negative Covid-19 atau Corona Virus Desease 2019.

“Nanti hasil swab ini akan dilampirkan dalam berkas pendaftaran bersama dokumen lainnya. Jadi Alhamdulillah dengan dengan telah diterimanya hasil swab ini semua persyaratan yang dibutuhkan telah lengkap, tinggal mendaftar saja lagi,” beber Mardiono.

Mardiono menyakini negatifnya hasil swab Erwin-Yayan ini tak luput dari doa masyarakat Kabupaten Seluma. Sehingga semua proses yang dilakukan dalam swab ini dapat dilaksanakan dengan hasil sesuai dengan yang diharapkan.

“Terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Seluma juga semua pihak yang membantu kelancaran bakal calon bupati kita ini. Ini adalah awal yang baik kita, untuk Kabupaten Seluma yang maju dan sejahtera,” sampai Mardiono.

(Yt)


Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *