oleh

Gelar Pelantikan IKAL, SMPN 2 Ajak Alumni selalu Bersinergi

BENGKULU, RP – SMPN 2 Kota Bengkulu menggelar pelantikan pengurus masa bakti 2018 – 2021 dan musyawarah kerja bertempat di Grage Hotel, Minggu (8/7).

Acara tersebut, dihadiri Bupati Lebong Rosjonsyah, kepala sekolah SMPN 2 Susnaini Julita, seluruh guru, staf jajaran, serta tamu undangan yang hadir turut berbahagia atas dilantiknya ketua baru Hero Beto periode 2018 – 2021.

Sementara itu, Hero Beto ketua IKAL periode 2018 – 2021 mengatakan, ada empat prinsip sebagai pondasi mewujudkan prestasi almamater.

  1. Pertama, berdasarkan pasal 3 anggaran dasar IKAL SMPN 2 Kota Bengkulu dinyataka dalam bentuk organisasi adalah paguyuban yang menghimpun almuni yang tersebar di seluruh indonesia dan di luar negeri, semangat guyub adalah semangat kekeluargaan dalam balutan silaturahmi dan keragaman.
  2. Kedua berdasarkan pasal 5 anggaran dasar IKAL SMPN 2 adalah organisasi yang independen dan tidak berafiliasi pada partai politik, suku, agama, ras dan golongan tertentu.
  3. Ketiga, sebuah kenyataan dan fakta yang tidak dapat di tolak IKAL SMPN 2 rumah yang dibangun dari aneka usia, kebiasaan, suku, pengalaman, bahkan agama.
  4. Keempat, IKAL SMPN 2 tidak hidup di ruang kosong tapi hidup dan berada di ruang sosial, artinya tanggung jawab sosial terhadap lingkungannya.

Lanjut Hero menambahkan, tujuan pembentukan IKAL SMPN 2 Kota Bengkulu, merekrut anggota almuni di seluruh Indonesia bahkan di luar negeri, karena almuni SMPN 2 dari tahun 80 sampai sekarang sudah puluhan ribu alumni.

“Untuk mempererat tali silaturahmi serta untuk menyatukan visi dan misi sekolah dengan almamater agar saling bersinergi,”katanya.

Semetara program kerja kedepan untuk IKAL SMPN 2 Kota Bengkulu menitik beratkan pada sosial.

“Program kerja kami,  meniti beratkan pada masalah sosial karena IKAL sendiri paguyuban, tidak ada unsur politik sama sekali,  karena mempererat tali silaturrahmi  di antara almuni  apalagi ada musibah, ” tutupny. (Ads).



Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *