oleh

DPMD Seluma Gelar Bimtek Pemilihan Kades Tahun 2022

ReferensiPublik.com, Seluma – Najib membuka kegiatan Bimbingan Teknis (BIMTEK) Panitia Pemilihan Kepala Desa Serentak di Kabupaten Seluma Tahun 2022 yang di gelar oleh DPMD Kab.seluma bertempat di Aula BABDA Rabu (23/02/2022).

Bimtek ini bertujuan memberikan pemahaman regulasi yang berkaitan dengan pelaksanaan kepala desa serentak tahun 2022 serta untuk membantu kelancaran pelaksanaan tugas panitia pemilihan kepala desa, memfasilitasi pelaksanaan pemilihan kepala desa secara tertib, aman dan lancar, kegiatan dilaksanakan, dan di ikuti oleh 37 orang unsur sub panitia pemilihan kepala desa.

Novitri Elmanto Kapala Dinas DPMD Kab. Seluma bimbingan teknis yang kita laksanakan hari ini merupakan kegiatan yang sangat strategis dalam rangka meningkatkan kualitas pemahaman dan pengetahuan serta wawasan tentang bagaimana penyelenggaraan pemilihan kepala desa dapat dilaksanakan dengan baik.

“sehingga pelaksanaannya dapat berjalan secara efektif, efesien, aman dan tertib. oleh karena itu, kepada peserta bimtek ini saya berharap agar mengikuti dan di laksanakan dengan sungguh – sungguh seluruh materi yang disajikan dalam bimtek ini, serta lebih proaktif melakukan dialog, tanya jawab dan berdiskusi berkaitan dengan persoalan yang mungkin timbul dalam penyelenggaraan pemilihan kepala desa, sehingga tidak menimbulkan dampak negatif dalam implementasinya dilapangan” Terangnya

Setiap mata pilih maka yang akan mengikuti pemilihan Kapala desa di wajibkan vaksin,, dan juga di sana nanti tiap-tiap TPS akan di datangkan petugas vaksin, stanby di desa” Tambahnya Manto.

(Yt)



Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *