oleh

UINFAS Bengkulu Lantikan Organisasi Mahasiswa Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah

ReferensiPublik.com – Pada Selasa, 20 Februari 2024, sebuah acara digelar di Gedung Serba Guna UINFAS Bengkulu. Pelantikan Organisasi Mahasiswa Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah menjadi momen yang ditandai oleh kehadiran berbagai tokoh penting dari lingkup fakultas tersebut.

Acara ini disaksikan oleh Dr. Aan Supian, M. Ag, Dekan Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah, serta dihadiri oleh sejumlah pejabat fakultas, termasuk Wakil Dekan 3, Kepala Jurusan Ushuluddin, Sekretaris Jurusan Adab, Kepala Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir, serta Sejarah Peradaban Islam.

Dr. Aan Supian, M. Ag, selaku Dekan, berpesan “saya mengajak seluruh anggota baru organisasi mahasiswa untuk berkontribusi secara aktif dalam kemajuan fakultas” ujar Dekan.

Beliau menekankan bahwa  pentingnya semangat kebersamaan untuk menciptakan lingkungan akademik yang lebih baik, serta mendorong mahasiswa untuk meraih prestasi tidak hanya di tingkat nasional, tetapi juga internasional.

Peserta pelantikan terdiri dari berbagai organisasi mahasiswa di lingkungan fakultas, antara lain:

  • SEMA (Senat Mahasiswa) Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah, yang dipimpin oleh Moh Zacky Ramadhan sebagai Ketua.
  • DEMA (Dewan Eksekutif Mahasiswa) Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah.
  • HMJ (Himpunan Mahasiswa Jurusan) Ushuluddin.
  • HMJ Adab.
  • HMJ Dakwah.
  • HMPS (Himpunan Mahasiswa Program Studi) Studi Ekonomi, yang berada dalam lingkup fakultas tersebut.

Acara pelantikan ini menjadi momentum awal bagi para mahasiswa untuk berperan aktif dalam mengembangkan potensi diri dan berkontribusi dalam mencapai tujuan bersama fakultas.

Semangat kebersamaan dan semangat untuk berprestasi diharapkan akan menjadi pendorong bagi terciptanya lingkungan akademik yang dinamis dan berkualitas di Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah Universitas Islam Negeri Bengkulu. (Adv)



Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *