oleh

Tingkatkan Pelayanan Prima, Dinkes BU Gelar Peningkatan (BLUD) Puskesmas

ReferensiPublik.com – Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Utara melalui Dinas kesehatan menggelar pertemuan Peningkatan Kapasitas Badan layanan Umum Daerah (BLUD) Puskesmas, kegiatan dilaksanakan di Aula SMKN 2 Bengkulu Utara, Rabu (11/10/2023).

Kegiatan ini menghadirkan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan ( BPKP ) Provinsi Bengkulu dan dibuka langsung oleh asisten II Sekdakab Bengkulu Utara Heru Susanto, ST.

Dalam kesempatan itu asisten II Sekdakab Bengkulu Utara Heru Susanto menyampaikan, pertemuan ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan yang lebih prima kepada masyarakat.

”Dalam upaya meningkatkan kapasitas dan mutu pelayanan kesehatan, pertemuan ini tentu menjadi bagian yang tak terpisahkan dalam upaya pemerintah daerah melalui BLUD, yakni rumah sakit dan puskesmas untuk memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat” ujar Heru.

Kadinkes BU, Syamsul Maarif, SKM, M,kes menyampaikan bahwa, secara teknis kegiatan tersebut berkaitan dengan tata kelola keuangan BLUD, namun muaranya adalah meningkatkan kapasitas tenaga kesehatan agar pelayanan kesehatan semakin optimal.

”Kita mengapresiasi peran BPKP Provinsi Bengkulu yang telah memberikan pendampingan dan kedepan diharapkan sinergisitas terjalin,” ujar Syamsul Maarif.

BPKP Provinsi Bengkulu mengharapkan pengelolaan keuangan BLUD di Bengkulu Utara agar tetap mematuhi prinsip prinsip akuntabilitas dan transparans dan berharap para peserta dapat mengikuti kegiatan tersebut sebaik baiknya, sehingga ilmu yang didapatkan dapat diterapkan dengan baik. (Bw/Adv)



Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *