oleh

Rentan Membawa Penyakit, Warga Resah Banyaknya Lalat Limbah Dari PT. BSL

ReferensiPublik.com – Masyarakat di wilayah desa Talang sali, air teras dan desa kunduran kecamatan Seluma timur kabupaten Seluma merasakan keresahan dan ketidaknyamanan, pasalnya banyak lalat dan binatang pembawa penyakit yang berterbangan di pemukiman warga setempat.

Masyarakat setempat menduga Fenomena ini di latar belakangi adanya pengaruh limbah dari beroperasinya PT. BSL yang letaknya tidak jauh dari pemukiman warga.

Warga setempat menuturkan pengaruh dari PT . BSL ini menimbulkan banyaknya lalat yang beterbangan dan masuk kedalam rumah mereka.

“memang di dalam beberapa hari ini banyak lalat mendatangi seluruh ruma yang berada di kawasan PT BSL ini mulai di rasakan oleh masyarakat, SB mengharapkan agar pihak perusahaan mengatasi dampak yang di rasakan oleh masyarakat ini” Ungkapnya.

SB yang enggan disebutkan namanya itu menambahkan bahwa Akhir-Akhir ini lalat memang sangat banyak datang ke rumah ini jelas dampak dari pada limbah pabrik yang terletak di desa air teras tersebut.

Perlu diketahui sebelum PT. BSL beroperasi hingga saat ini, fenomena munculnya lalat dengan jumlah yang banyak ini belum pernah terjadi.

“sebelum ada PT BSL ini belum pernah  lalat sebanyak Sekarang, akan tetapi semenjak operasi nya PT BSL tersebut  dampaknya jelas di rasakan oleh masyarakat sekitar PT BSL”

Warga setempat merasa was-was dengan adanya fenomena lalat ini, terlebih lagi dalam keadaan menghadapi pandemi Covid 19.

“lalat ini  mengandung penyakit, apalagi dunia ini lagi di Landa yang namanya virus Corona”

Warga berharap kepada pihak PT. BSL dapat menanggulangi dampak dari beroperasinya PT. BSL di kabupaten Seluma.

Sementara itu, saat diminta penjelasan kepada Ilham selaku manager perusahaan, tidak bisa dihubungi baik via telpon maupun ketemu langsung.

(Yt)


Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *