oleh

Plt Kadis PUPR Bersama Anggota DPRD Kota Bengkulu Lakukan Sidak Guna Memastikan Kelayakan Infrastruktur

ReferensiPublik.com – Inspeksi Mendadak (Sidak) yang dilakukan Plt Kadis PUPR Kota Bengkulu bersama anggota DPRD Kota Komisi II, Guna memastikan kondisi serta kelayakan Drainase/Siring menghadapi curah air tinggi dimusim hujan.

Sidak Infrastruktur ini dilakukan di beberapa tempat seperti di Jalan Hibrida tiga di RT. 18, Kelurahan Linkar Barat di RT. 19, dan Kelurahan Jalan Gedang di RT 5.

Plt Kadis PUPR kota Bengkulu Noprisman ST., MH. Mengatakan Hasil sidak yang dilakukan menunjukkan memang beberapa infrastruktur seperti drainase/ siring butuh perbaikan agar ketika debit air banyak, aliran air tetap lancar dan tidak menyebabkan banjir nantinya.

“Hasil temuan disidak ini nantinya akan menjadi prioritas utama Dinas PUPR Kota Bengkulu untuk segera dilakukan perbaikan, agar terwujud Misi walikota Bengkulu yakni kota Bengkulu Bahagia dan Religius.” Tutup Noprisman.

Dinas PUPR Kota Bengkulu terus berupaya untuk mendukung visi misi walikota Bengkulu dalam rangka mewujudkan masyarakat Kota Bengkulu Bahagia & Religius

(Adv)


Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *