oleh

Peringati Hari Sumpah Pemuda, Besok Press Crime dan FPPB Gelar Penanaman Pohon

BENGKULU. RP – Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda 2018 yang jatuh pada hari minggu lusa, Wartawan Pos Liputan Polda Bengkulu (Press Crime) Bersama Forum Pemuda Peduli Bengkulu (FPPB) menyelenggarakan penanaman pohon mangrove dan penago yang dilaksanakan besok pagi di pesisir pantai kota Bengkulu.
Pelaksanaan tersebut bertujuan untuk melakukan penghijauan dengan harapan menahan terjadinya abrasi air laut dilokasi serta menggerakkan para pemuda untuk peduli lingkungan.
Saat dikonfirmasi Sekertaris PANPEL, Ali, yang juga sebagai anggota Wartawan RBTV menyampaikan, kegitan ini bertujuan untuk mencegah serta menahan terjadinya abrasi air laut, ia juga menyampaikan bahwa hari sumpah pemuda harus diperingati dengan kegiatan yang bermanfaat yakni pemuda yang peduli lingkungan.
Ia juga mengundang kepada masyarakat Bengkulu untuk hadir pada Hari/ tgl : Sabtu, 27 Oktober 2018 Pukul 07.00 Wib – selesai, bertempat di Pantai Pondok Besi (Belakang TPI Pondok Besi) kelurahan Pondok Besi, Kecamatan Teluk Segara, kota Bengkulu.
“Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda kami menyelenggarakan penanaman pohon, kegiatan ini sangat positif dan sangat bermanfaat buat kita semua, semoga kegiatan ini berjan lancar dan tidak ada halangan sekecil apapun, kami mengaharapkan kepada masyrakat Bengkulu, agar bisa menghadiri kegiatan ini dengan seksama,”kata Ali saat di konfirmasi melalui WhatsApp, jumat (26/10).
Demikian ini kami sampaikan, besar harapan kami untuk dapat hadir dan berpartisipasi,”tutupnya.
(Ads)


Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *