oleh

MUI RL Gelar Acara Dialog Kebangsaan Dan Tablig Akbar

REJANG LEBONG,RP- Majelis Ulama Indonesia Rejang Lebong menggelar acara dialog kebangsaan dan Tablig Akbar di Aula Rektorat Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Curup, Senin (25/6) pagi yang akan dibuka Bupati  Rejang Lebong DR. H. Ahmad Hijazi, SH.M.Si.

“Acara Dialog Kebangsaan dan Tablig Akbar di Aula Rektorat IAIN Curup, besok rencananya akan dibuka  Bupati Rejang Lebong,” kata Ketua MUI Rejang Lebong Mabrur Syah, S.Pd.I, S.IPI., M.HI. Saat dimintai konfirmasinya oleh tim MCRL kemarin, (23/6) usai membuka acara Sosialisasi produk halal di Aula Perpustakaan IAIN Curup.

Ketua MUI Rejang Lebong menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan suatu dukungan terhadap upaya pemerintah, dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,  serta menyikapi tindakan terorisme yang terjadi beberapa waktu lalu.

“Kegiatan ini merupakan upaya kita untuk menghentikan segala upaya sejumlah atau kelompok radikalisme, seperti tindakan terorisme beberapa waktu lalu sehingga menimbulkan konflik dan keresahan dalam masyarakat,” katanya.

Beliau menambahkan, melalui kegiatan dialog Kebangsaan l tersebut, juga diharapkan dapat menguatkan rasa persaudaraan, rasa sebangsa dan setanah air dalam bermasyarakat.

Dialog kebangsaan dan Tablig Akbar ini juga diharapkan dapat meningkatkan rasa persaudaraan dan rasa kebangsaan semakin kuat, serta menjadikan keutuhan bangsa semakin terjamin.

Dialog Kebangsaan yang  mengusung tema “Merajut Ukhuwah wathoniyah dalam bingkai Islam wasathiyah” yang akan diikuti sebanyak 600 peserta dari semua elemen masyarakat.

Sebagai nara sumber ketua MUI Pusat KH. Dr. Sodikun, M.Si Ketua Komisi Dakwah MUI Pusat KH. Cholid Nafis, Lc, MA, Ph.D dan Ketua MUI Bengkulu Prof. Dr. Rohimin, M.Ag. (wb)

 



Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *