oleh

Helmi Hasan Ajak Pemkab Kaur Jalin Kebersamaan lewat Dakwah

 ReferensiPublik.com >>  Walikota Bengkulu Helmi Hasan mengajak Pemerintah Kabupaten Kaur silaturahmi untuk menjalin kebersamaan yang erat ke Kota Bengkulu . Hal ini disampaikan lewat dakwahnya di Masjid Al-Kahfi, Kaur, Jumat (29/03/2019) Sore. Menurutnya, dakwah menjadi salah satu jalan yang senantiasa ditempuh untuk menegakkan sistem pemerintahan yang baik.

“Sesama muslim kita disatu-   kan dengan kalimat tauhid   yakni Lailahailallah. Tanda-    nya apa jika kita bersaudara? Salah satunya saat kita jauh saling mendo’akan yang baik-baik,” ucap Helmi Hasan.

Dalam ajakannya ini, ia mengu-ngkapkan muslim dan muslimat saling bersaudara walaupun dari berbagai daerah dan dapat men-jadi satu dikumpulkan diprogram Istijma.

“Mereka memakmurkan masjid I’tikaf disini jauh-jauh, ada yang dari Tangerang, Jakarta, Kota Bengkulu dan lainnya menjaga persaudaraan dan memakmurkan tempat ibadah untuk mendapat rahmat dan berkah allah SWT,” tambahnya.

Ia melanjutkan, kalimat iman serta kalimat akhlak lailahailallah dan Muhammad Rasulullah menjadi andalan yang prioritas untuk menegakkan persaudaraan.

“Kita menjaga sunah dan cinta kepada nabi dan mengaplikasikannya ke kehidupan sehari-hari, contohnya sholat kita harus sama dengan sholat nabi,” terangnya.

Ia juga menyampaikan, keselamatan, kesuksesan, kesejahteraan ada pada rumah ibadah. Dengan melakukan banyak usaha agama, salah satunya kegiatan memakmurkan rumah ibadah saat usaha dunia sudah banyak pula kita lakukan.

Turut hadir dalam kegiatan ini Assisten III Pemerintah Kabupaten Kaur, pengurus masjid se Kabupaten Kaur serta tamu undangan program memakmurkan rumah ibadah.

(Adv)


Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *