oleh

Dinas PUPR Bantu Distribusi Rasmie Di Kelurahan Kebun Kenanga

ReferensiPublik.com – Dinas PUPR Kota Bengkulu kembali turun langsung membantu distribusikan bantuan Sembako berupa beras dan mie dari pemerintah kota Bengkulu guna meringankan beban warga Kota Bengkulu dalam menghadapi bulan puasa Ramadhan ditengah wabah Covid-19.

Menindaklanjuti arahan walikota dan wakil walikota Bengkulu, Plt Kadis PUPR, Noprisman ST langsung menginstruksikan seluruh pegawai dinas PUPR Kota Bengkulu guna membantu pendistribusian Rasmie untuk warga kota Bengkulu di kelurahan Kebun Kenanga

“Sesuai arahan walikota dan wakil walikota, seluruh pegawai dinas PUPR langsung membantu pendistribusian Rasmie untuk warga kota Bengkulu dikelurahan kebun Kenanga.”Jelas Noprisman saat pembagian Rasmie dirumah warga kelurahan Kebun Kenanga, Minggu (3/5/2020) Sore.

Lebih lanjut dinas PUPR dalam membantu pendistribusian tidak hanya turut membantu bongkar muat beras dan mie, tapi juga menyediakan beberapa mobil URC guna mempercepat pendistribusian Rasmie.

“kita sediakan 3 mobil Dinas PUPR guna mempercepat pendistribusian beras dan mie. agar warga bisa menerima dan menikmati bantuan rasmie dirumah mereka masing-masing, insya Allah giat Sosial yang kita lakukan di bulan puasa Ramadhan dibalas pahala disisi Allah SWT.” Tutup Noprisman.

Selain itu kepala dinas PUPR Kota Bengkulu serta beberapa Kabid juga turun langsung mengantarkan Rasmie door to door, dari satu rumah kerumah warga lainnya.

(Mc)


Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *