oleh

Rejang Lebong Tuan Rumah Sambung Rasa Nasional

 

REJANG LEBONG,RP- Akhir Maret 2018, Kabupaten Rejang Lebong akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan Sambung Rasa Nasional: Raja, Ratu, Sultan dan Pemangku Adat se-Nusantara. Sehubungan dengan itu, Rabu pagi, 28 Maret 2018, Pemkab Rejang Lebong menggelar rapat persiapan di ruang rapat bupati.

Rapat dipimpin oleh Sekretaris Daerah RA Denni, didampingi Asisten I Pranoto Majid dan dihadiri sejumlah pejabat eselon II dan III. Hadir pula pada rapat itu perwakilan dari Asosiasi Kerajaan & Keraton se-Indonesia (AKKI) Fevrina.

Usai rapat, kepada media Sekda menuturkan, akan hadir sedikitnya 40 Raja, Sultan dan Pemangku Adat dari 34 provinsi di acara itu nanti.

“Kalau dalam undangan mereka (AKI), ada 40 yang akan hadir di Rejang Lebong. Sepuluh orang pemateri dari DPR dan DPD-RI, serta pakar hukum adat dari Makasar. Selebihnya dari tokoh-tokoh adat Provinsi Bengkulu, Rejang Lebong dan daerah sekitarnya,” tutur Sekda.

Sementara itu perwakilan dari AKKI Fevrina menjelaskan, Sambung Rasa Nasional yang akan dilaksanakan nantinya berbentuk diskusi bertajuk “Kemuliaan Desa dan Makrifat Adat Nusantara Menyongsong Indonesia Sebagai Pusat Kemakmuran Dunia.”

Diskusi itu nanti akan dipandu oleh AKKI dan dihadiri sejumlah narasumber, antara lain Ketua Pansus Undang-Undang Desa dari DPD RI, Pakar Perencanaan dan Anggota Komisi II DPR RI, serta Pakar Hukum Adat dari Universitas Hasanudin Makasar.

Hasil diskusi ini nanti akan dijadikan sebagai bahan masukan ke DPR-RI saat menyusun draf undang-undang tentang adat. (wb/rp)

 

 

 



Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *