oleh

Pemdes Talang Baru Ginting Rampungkan Pembangunan Jalan Usaha Tani

BENGKULU UTARA, RP – Untuk menunjang dan meningkatkan pembangunan serta mempermudah akses jalan untuk mengeluarkan hasil pertanian dan perkebunan masyarakat di Desa Talang Baru Ginting, Pemerintah Desa Talang Baru Ginting membangun Jalan Rabat Beton sepanjang 290 meter dengan Lebar 3 meter yang berada di pinggir desa Talang Baru Ginting Kecamatan Air Besi.

Pembangunan jalan rabat beton ini merupakan jalan usaha tani masyarakat dari alokasi dana desa Tahap II tahun 2018, melalui masyawarah tokoh masyarakat dan masyarakat desa Talang Baru Ginting di bangunlah jalan usaha tani ini, di bangunnya jalan ini di harapkan bermanfaat bagi masyarakat untuk menunjang mempermudah akses jalan petani untuk menuju kebun dan mempermudah petani untuk mengeluarkan hasil perkebunan yang jauh dari desa maka di bangunlah jalan rabat beton didesa ini.

Dalam hal ini, Kades Talang Baru Ginting Beni Pratama mengatakan, pembangunan jalan rabat beton ini sudah direncanakan dengan matang, yang dihasilkan dari kesepakatan rapat bersama tokoh masyarakat desa Talang Baru Ginting.

“Pembangunan jalan sudah direncanakan sejak dulu, dan sudah bulat akan dibangun, rapat ini juga sudah mendapatkan kesepakatan dari masyarakat setempat.

Lanjut beni menambahkan, ia juga mengharapkan kepada masyarakat agar jalan rabat beton yang telah di bangun ini untuk dapat di manfaatkan dengan sebaik-baiknya, untuk menunjang petani untuk meningkatkan hasil perkebunannya.

“Ya harapan kami agar jalan yang sudah dibangun ini dimanfaatkan dengan baik, guna para petani dalam menjalankan usaha perkebunannya berjalan lancar,” tutupnya.

(ADV/tw)



Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *