oleh

Jaga Keutuhan NKRI, Kodim 1415/Selayar Tambah Pasukan dan Tujuh Pos Ramil

SULAWESI SELATAN, RP – Berbagai macam cara dan strategi ditempuh jajaran TNI-AD, Kodim 1415/Selayar dalam upaya mempertahankan dan menjaga keutuhan NKRI, terutama dalam rangka mengantisipasi berbagai bentuk ancaman yang dimungkinkan terjadi, baik dari dalam, maupun dari luar wilayah Negara Kesatuan Negara Republik Indonesia.

Selain berupaya untuk menangkal berkembangnya isu radikalisme dan ancaman tindak pidana kejahatan terorisme, melalui kegiatan penyuluhan dan sosialisasi wawasan kebangsaan Kodim 1415/Selayar juga terus memperkuat dan melengkapi sarana-prasarana  serta menambah kekuatan prajurit.

Strategi lain  dituangkan Kodim 1415/Selayar melalui kegiatan penambahan dan pembangunan Pos Ramil  di tujuh wilayah kecamatan daratan dan kepulauan Selayar.

Dalam tuturnya Dandim 1415/Selayar, Sulawesi-Selatan Letkol Armed Yuwono menjelaskan, hingga saat ini, prajurit Kodim 1415/Selayar telah mencapai jumlah 160 personel, setelah datangnya  tiga puluh lima orang  prajurit tambahan dari berbagai satuan yang  dipindah tugaskan ke Makodim 1415/Selayar.

“Penambahan personil akan  terus dilakukan secara berkala, hingga terpenuhinya target maksimal jumlah prajurit TNI-AD di lingkungan Makodim 1415/Selayar,” tutur  Dandim 1415/Selayar Letkol Armed Yuwono.

Lanjut Yuwono menambahkan, ia juga mengaminkan pelaksanaan kegiatan pembangunan pos Ramil yang sementara dibangun atas lahan tanah Swadaya  masyarakat. Beberapa bangunan Pos Ramil telah rampung pembangunannya, yang lain mendekati 75%, urainya kepada awak media dan anggota Penerangan Kodim 1415/Selayar.

“Sebagai bagian tak terpisahkan, dari alat negara,  institusi TNI-AD, dan TNI-POLRI, tak hanya  menjamin keamanan semata. Akan tetapi, barisan prajuit berseragam hijau ini juga senantiasa siap untuk berada di garda terdepan dalam mengamankan, mendukung dan menyukseskan setiap bentuk kebijakan pemerintah,” katanya.

Sementara itu, hal tersebut juga dituangkan melalui dukungan segenap jajaran prajurit  bersama seluruh keluarga besar Kodim 1415/Selayar dan institusi TNI-Polri dalam menyukseskan terlaksananya, Tournament, Asean Games Energy Of Asia XVIII, tahun 2018.

“Wujud tersebut dukungan oleh institusi TNI-AD dan TNI-Polri, serta dituangkan lewat pemasangan banner dan baligho yang dipancang di sejumlah ruas-ruas Jalan Protokol, di daratan Ibukota Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi-Selatan, salah satu diantaranya, terpancang kokoh, di ruas Jalan Kelapa Kota Benteng, tepatnya di sudut Markas Distrik Militer 1415/Selayar,” katanya.

Dilain sisi, Wujud tersebut juga ikut dituangkan melalui pelaksanaan gelar nonton bareng, Asean Games XVIII tahun 2018 yang digelar pertama, di Lapangan Upacara Makodim 1415/Selayar, dan Mako Polres Kepulauan Selayar.

“Kegiatan nonton bareng serupa ikut digelar Kodim 1415/Selayar, di sejumlah warung kopi, dan tempat-tempat umum terbuka lainnya, di daratan Kabupaten Kepulauan Selayar, tanpa memungut biaya sepeser rupiahpun,”ungkapnya.

Diketahui Kontribusi dari dukungan terhadap pelaksanaan tournament Asean Games XVIII, tahun 2018, dibenarkan Komandan Kodim K1415/Selayar, Letkol Armed Yuwono, S.Sos, selaku penanggung jawab dan inisiator kegiatan nobar Asean Games 2018.

(fs)



Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *