oleh

Bupati Gusnan Bersyukur atas Kepercayaan UGM Yogyakarta Atas Penetapan KKN Mahasiswanya di BS

Bengkulu Selatan, ReferensiPublik.com– Bupati Bengkulu Selatan (BS), Gusnan Mulyadi SE MM merasa bersyukur atas kepercayaan Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta atas penempatan mahasiswa KKNnya di BS.

Pasalnya, pada tahun  2023 ini, program KKN mahasiswa UGM ada yang ditempatkan di BS.

“Ada 24 mahasiswa UGM KKN di BS,” kata Gusnan yang mengaku baru saja melakukan audiensi dengan Dosen Pendamping, Muhammad Navis Perwakilan dari Universitas Gajah Mada terkait penempatan KKN Tematik UGM di Kabupaten Bengkulu Selatan Tahun 2023, rabu 7 Juni 2023.

Dikatakan Gusnan, pelaksanaan KKN mahasiswa UGM tersebut akan digelar selama 50 hari mulai 24 Juni mendatang.

Ke-24 mahasiswa UGM tersebut akan ditempatkan di beberapa desa di BS yang berada di Kematan Ulu Manna.

Desa-desa tersebut adalah Desa Lubuk Tapi, Desa Bandar Agung dan Desa Air Tenam Kecamatan Ulu Manna.

“Terima kasih kami haturkan kepada pihak UGM sudah memilih Bengkulu Selatan menjadi tempat KKN mahasiswanya tahun ini,” ujar Gusnan.

Gusnan berharap,  dengan adanya KKN mahasiswa UGM di BS ini akan membuka pintu untuk adik-adik mahasiswa  sekalian membawa cerita bagus mengenai hutan-hutan yang ada di Bengkulu Selatan. (Adv)



Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *