oleh

Waka II DPRD Kota Bengkulu Serap Aspirasi Warga RT 18 Bentiring Permai

WakilKetua(Waka)IIDPRDKotaBengkulu, Alamsyah M TPd menggelar reses di RT 18.RW 05, Kelurahan Bentiring Permai, Kecamatan Muara Bangkahulu guna menyerap dan menyalurkan aspirasi masyarakat Kota Bengkulu, khususnya warga di daerah pemilihan dewan bersangkutan.

Bengkulu,referensipublik.com-Wakil Ketua (Waka) II DPRD Kota Bengkulu, Alamsyah M TPd menggelar reses di RT 18.RW 05, Kelurahan Bentiring Permai, Kecamatan Muara Bangkahulu guna menyerap dan menyalurkan aspirasi masyarakat Kota Bengkulu, khususnya warga di daerah pemilihan dewan bersangkutan.(Foto HB/Budi Raharjo)
Bengkulu- Wakil Ketua II DPRD Kota Bengkulu, Alamsyah M Tpd menggelar pertemuan dengan warga RT 18.RW 05 Kelurahan Bentiring Permai, Kecamatan Muara Bangkahulu, Kota Bengkulu, guna menyerap aspirasi masyaraat setempat, Minggu (5/3/2023).

Dalam pertemuan tersebut, warga Bentiring Permai mengusulkan kepada Waka II DPRD Kota Bengkulu, pembangunan jalan lingkungan, lampu penerangan jalan, dan pembangunan drainase guna mengantisipasi ancaman banjir pada musim hujan.

“Kami berharap kepada Wakil Ketua DPRD Kota Bengkulu, usulan yang warga sampaikan dapat direalisasikan pada tahun 2024 mendatang. Pasalnya, kondisi jalan lingkungan belum baik. Demikian pula lampu jalan belum ada, sehingga malam hari gelap gulita,” ujar salah seorang warga setempat.

Demikian hal dengan usulan pembangunan drainase di sekitar permukiman warga, agar kiranya dapat respon oleh Waka II untuk diusulkan ke Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Bengkulu, sehingga pada tahun depan usulan warga dapat direalisasikan.

Meskipun saat ini, wilayah tersebut, masih aman dari ancaman banjir pada musim hujan. Namun, dengan dibangunnya saluran drainase air hujan akan mengalir dengan baik, tambah warga setempat.

Menanggapi usulan warga tersebut, Waka II DPRD Kota Bengkulu, Alamsyah M TPd mengatakan, kegiatan reses kali ini sengaja dipilih di RT 18.RW 05, karena komplek Pinang Mas sudah selesai jalanya sudah lebar, maka bergeser ke RT 18.

“Kata orang bangunlah kampung sendiri. Alhamdulilah Pinang Mas sudah selesai dan jalanya sudah lebar dan lampu jalan sudah terpasang, makanya reses kali ini bergeser ke RT 18,” kata politisi PKS ini.

Khusus untuk beberapa gang di kawasan RT 18 sudah masuk dalam program untuk dibangun dalam waktu dekat ini. “Informasinya gang tersebut, sudah diukur untuk dibangun oleh Pemkot Bengkulu,” ujarnya.

Untuk Perumnas yang belum diserahkan ke Pemkot Bengkulu, belum dapat dibangun. “Insyah allah jalan-jalan di komplek perumahan yang sudah diserahkan ke Pemkot Bengkulu, akan segera dibangun secepatnya sesuai harapan masyarakat,” ujarnya.

Alamsyah menambahkan, sudah menjadi kewajiban dirinya sebagai wakil rakyat untuk menampung aspirasi warga yang disampaikan pada saat reses. “Insyah Allah usulan yang disampaikan masyarakat RT 18 akan ditampung dan selanjutnya diusulkan dalam Musrenbang tahun 2024 mendatang,” ujarnya.

Politisi PKS juga mohon maaf kepada masyarakat yang usulan belum sempat direalisasikan saat ini. Namun, pihaknya akan berusaha semaksimal mungkin setiap usulan pembangunan yang diajukan masyarakat di daerah pemilihannya akan diupayakan untuk realisasikan, termasuk usukan yang disampaikan pada reses hari ini,
katanya.(adv)



Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *