oleh

Meriahkan Festival Tabut, Ayo Ikuti ‘Giveaway’ Senator Riri Rejeki Tabut

ReferensiPublik.com – Jika berkunjung di Provinsi Bengkulu, tidak lengkap tanpa menyaksikan festival tahunan yaitu Festival Tabut. Yang dilaksanakan dari tanggal 31 Agustus – 10 September 2019 (1-10 Muharram) di Lapangan Merdeka Kota Bengkulu. Festival ini diadakan setiap tahun pada awal bulan Islam Muharam, berdasarkan kalender biasa ini berarti bahwa acara ini bergerak maju sekitar sepuluh hari setiap tahun.

Anggota Komite I Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia Hj Riri Damayanti John Latief mengatakan, demi ikut mensukseskan acara ini mengajak masyarakat Bengkulu untuk mengikuti ‘Giveaway’ Senator Riri dengan tema ‘Rejeki Tabut’.

“Giveaway ini adalah salah satu cara untuk bersama-sama mensukseskan agenda yang sangat penting, festival tabut. Dan memperkenalkan Bengkulu dari kancah nasional hingga internasional,” kata Riri Damayanti kepada media, Senin (9/9/2019).

Perempuan yang mendapat gelar Putri Dayang Negeri oleh masyarakat Tapus ini mengatakan dengan memperkenalkan Provinsi Bengkulu kepada masyarakat luas, yang harapannya dapat menarik simpati dari kalangan wisatawan yang tentu akan berdampak pada perekonomian Bengkulu menjadi lebih baik.

“Terutama kaum muda milenial yang aktif di sosial media, mari kita perkenalkan Provinsi Bengkulu lewat sosial media. Sehingga dapat menarik wisatawan yang tentu akan berdampak pada perekonomian masyarakat. Apalagi saat ini Pemerintah sedang gencar melakukan pembangunan terutama sektor pariwisata,” ajak Senator Riri.

Wakil Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Bengkulu ini juga mengatakan bahwa Bengkulu memiliki potensi yang luar biasa dari sektor pariwisata, tambang, dan pertanian yang perlu dikelola dengan baik agar Bengkulu menjadi Provinsi yang mempunyai daya saing dengan Provinsi lainnya.

“Kita mempunyai potensi-potensi yang luar biasa yang perlu dikembangkan lebih maju kembali. Dan waktu itu juga, Provinsi kita juga telah dilirik oleh beberapa investor yang ingin menanamkan modalnya. Ini merupakan langkah maju untuk mempercepat pembangunan serta memajukan Provinsi Bengkulu,” ucap Senator Riri. [**]

Untuk mengikuti giveaway ini, silahkankan mengambil foto terbaik anda pada kegiatan arak-arak tabut terbuang pada tanggal 10 September 2019.

Lengkapnya, berikut tatacaranya:
1. Follow akun @riridamayanti42, dan pastikan akun kamu tidak private.
2. Posting foto terbaik adik sanak di lokasi arak-arakan tabot terbuang.
3. Tag akun ke @riridamayanti42 dan 5 akun sahabat adik sanak.
4. Kasih caption tentang Tabot dan hastaq #rejekitabotsenatorriri.
5. Like dan komen sebanyak-banyaknya.

Foto terbaik akan mendapat rejeki
1. Rp 1.000.000,-
2. Rp 500.000,-

Pemenang akan diumumkan pada hari Kamis 12 September 2019.



Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *