oleh

Cintai Produk Dalam Negeri, Puan Dorong UMKM Berjaya di Negeri Sendiri

ReferensiPublik.com – Indonesia memiliki banyak sekali produk lokal yang dimiliki yang tentunya memiliki kualitas yang tidak kalah baik dengan produk asing yang saat ini sangat banyak masuk ke negara kita karena adanya arus globalisasi dan juga kebutuhan tiap negara yang membutuhkan produk dari luar. Seperti halnya diketahui bahwa, produk asing seperti teknologi sangat digemari oleh masyarakat Indonesia yang saat ini berperan sebagai konsumen bagi produk luar.

Produk lokal sendiri tentunya tidak kalah kualitasnya dengan produk dari luar yang memiliki merk-merk ternama yang digandrungi oleh sebagian masyarakat Indonesia. adapun contoh dari produk lokal ialah seperti kain batik dan juga sasirangan, dimana keduanya merupakan kain tradisional dari kalimantan selatan dan juga jawa.

kain tersebut tentunya merupakan kain khas dari suku banjar yang diwariskan secara turun temurun dimana sekarang ini kain sasirangan menjadi sebuah bisnis UMKM bagi sebagain masyarakat banjar.

Indonesia tentunya perlu berbangga dengan kenyataan bahwa banyak sekali budaya yang ada sehingga dapat dimanfaatkan. Selain dari produk lokal berupa kain, masih banyak produk lokal buatan asli dari Indonesia yang tentunya juga dapat menyaingi produk dari luar negri. Bahkan ada produk lokal yang sampai ke mancanegara dengan banyak peminatnya.

Namun yang menjadi perhatian khusus ialah, arus globalisasi yang semakin berkembang dengan pesat yang tidak dapat dihindari, selain itu masuknya produk dalam negri yang merajalela sehingga menguasai pasar di Indonesia. mungkin memang banyak produk dalam negri yang diproduksi dan dijual.

Namun pada kenyataanya masih banyak masyarakat yang lebih tertarik pada produk luar negri daripada produk dari dalam negeri. Hal demikian disebabkan karena adanya era globalisasi telah menguasasi segala kebutuhan hidup masyarakat terutama di Indonesia.

Simpulannya, Eksistensi produk lokal sendiri tentunya memiliki kualitas yang tidak kalah dengan produk yang berasal dari luar. Banyak sekali masyarakat yang memproduksi barang lokal dan menjualnya dipasaran.

Produk lokal di Indonesia sendiri tentunya memiliki peminatnya sendiri, meskipun banyak juga yang lebih tertarik untuk menggunakan produk dari luar. Hal ini dikarenakan anggapan dari masyarakat yang mengganggap bahwa, produk luar memiliki kualitas yang lebih baik dibandingkan dengan produk lokal, selain itu dilihat dari segi merk yang lebih terkenal dibandingkan dengan produuk lokal.

Mencintai dan menggunakan produk lokal sendiri merupakan satu diantara banyak sikap dari nasionalisme. Dikarenakan dengan adanya sikap kita dalam menggunakan berarti kita mendukung hasil kerja keras bangsa Indonesia dalam bidang ekonomi. Selain itu, kitapun menghargai kerja keras masyarakat dalam mengembangkan produk lokal.

Namun bukan berarti orang-orang yang menggunakan produk luar tidak memiliki sikap nasionalis, sebab sikap cinta kepada produk lokal merupakan satu diantara banyaknya sikap nasionalisme. Dalam artian masih banyak sikap yang bisa kita tunjukkan bahwa kita memiliki rasa cinta kepada tanah air.

(Red)



Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *